Perkuad-media.id, BATAM – Rumor Cristano Ronaldo pindah ke Manchester City membuat kata-kata manis yang sempat diungkapkan CR7 terkait setia terhadap Manchester United kembali ramai diperbincangkan.
Man Utd adalah klub yang membesarkan nama Ronaldo. Datang dari Portugal pada 2003 sebagai pemain yang dianggap Sir Alex Ferguson terlalu sering menggiring bola, Ronaldo meninggalkan Old Trafford pada 2009 sebagai salah satu pemain terbaik dunia.
Setelah 12 tahun meninggalkan Man Utd, Ronaldo dikabarkan akan kembali ke Manchester. Tapi kali ini penyerang asal Portugal itu bukan kembali ke Man Utd, melainkan ke rival satu kota, Man City.
Dikutip dari Manchester Evening News, Ronaldo harus menjilat ludah sendiri terkait kepindahan ke Man City. Pasalnya, penyerang 36 tahun itu beberapa kali memastikan tidak akan pernah mau pindah ke Man City.
“Bermain dengan Man City bukan Man Utd? Saya tidak akan melakukan hal itu. Kenapa? Karena hati saya ada di Man Utd, itu alasannya,” ujar Ronaldo sebelum laga Real Madrid vs Man Utd di Liga Champions pada 2013.
Cristiano Ronaldo sempat mengatakan tidak ingin melukai hati Man Utd. (AFP PHOTO/STEVE PARKIN)
“Saya bisa mengatakan akan sangat, sangat, sangat, sangat, sangat sulit untuk bermain bersama Man City. Sangat sulit karena Man Utd,” ujar Ronaldo.
Dua tahun kemudian pada 2015, Ronaldo kembali menyatakan tidak akan mau bergabung dengan Man City, meski beberapa kali sempat muncul rumor CR7 akan berlabuh di Stadion Etihad.
Ronaldo mengatakan uang yang banyak tidak akan menggodanya bergabung dengan Man City. Ronaldo mengatakan dia lebih memilih bergabung dengan klub-klub di Arab jika menginginkan uang yang banyak.
“Anda berpikir uang akan mengubah pikiran saya di usia 30? Saya pikir tidak. Saya pikir uang bukan masalah. Jika Anda berbicara mengenai uang, maka saya seharusnya pergi ke Qatar. Di sana mungkin saya akan mendapatkan uang lebih banyak daripada di Man City,” ujar Ronaldo
“Ini bukan soal uang, tapi soal gairah terhadap sepak bola,” sambung Ronaldo. (CNN Indonesia)