Perkuad-media.id, BATAM – Anggota Komisi IV DPRD Kepulauan Riau (Kepri) Wahyu Wahyudin mendukung pemerintah daerah membangun laboratorium kesehatan dan instalasi farmasi di daerah itu.
Menurut Wahyu, pembangunan laboratorium kesehatan selain guna meningkatkan kapasitas sektor kesehatan juga mampu manambah pendapatan asli daerah (PAD), apalagi di masa pandemi COVID-19.
“Sebaiknya laboraturium kesehatan dibangun di Batam, mengingat jumlah penduduk di daerah itu sekitar 60 persen dari total jumlah penduduk Kepri yang mencapai 2 juta orang,” kata Wahyu seperti dilansir ulasan.co, Selasa (19/10).
Ia mendorong agar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri mengatur pelaksanaan laboratorium kesehatan dan instalasi farmasi melalui peraturan daerah.
“Perusahaan-perusahaan di Batam membutuhkan laboratorium itu. Seluruh karyawannya setiap pekan wajib mengecek kesehatan,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kepri Muhamad Bisri mengatakan, rencana pembangunan laboratorium kesehatan daerah itu dikelola oleh Unit Pelayanan Teknis. Hal itu ntuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Fungsi laboratorium ini luas, tidak hanya memeriksa soal COVID-19. Untuk pemeriksaan umum juga disediakan,” tuturya.
Selain membangunan laboratorium, Pemprov Kepri juga akan mendirikan instalasi farmasi, yang juga dikelola unit khusus.
Bisri belum mengetahui apakah laboratorium kesehatan daerah dan instalasi farmasi itu dibangun di Tanjungpinang atau di Batam. “Sama-sama bagus,” pungkasnya.